Senin, 05 November 2012

Arti Warna Merah Muda dan Biru


1. Merah Mudah atau Pink
Warna merah muda atau yang sering dikenal dengan Pink, warna ini identik dengan warna yang paling digemari oleh wanita. Kebanyakan wanita yang menggemari warna ini karena warnanya lembutnya tidak mencolok dan terkesan lebih romantis.

Arti: Cinta, kasih sayang, kelembutan, feminin. Warna yang disukai banyak wanita ini menyiratkan sesuatu yang lembut dan menenangkan, tapi kurang bersemangat dan membuat energi melemah.



2. Biru
Warna Biru merupakan warna yang sering di identikkan dengan Lelaki, kebalikan dari warna Pink. Namun tak jarang pula wanita menyukai warna ini karena warnanya yang menyejukkan seperti warna langit.

Arti: kesetiaan, ketenangan, sensitif dan bisa diandalkan.
"Biru memiliki arti stabil karena itu adalah warna langit," kata Eisman. Meski langit kelabu dan akan hujan, kita tahu di atas awan-awan itu warna langit tetaplah biru.

Kapan dipakai: Biru tua lebih cocok untuk acara formal atau seragam, sementara biru muda untuk yang sifatnya non formal. "Untuk memberi kesan humor dan kreatifitas, cobalah campuran warna biru dan ungu," kata Eisman (Leatrice Eisman, seorang konsultan warna dan penulis buku More Alive With Color)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar